Pages

Senin, 23 Maret 2015

Pengertian WEB dan Jaringan

PENGERTIAN WEBSITE

Website adalah suatu halaman web yang saling berhubungan yang umumnya berada pada sever yang sama berisikan kumpulan informasi yang disediakan secara perorangan, kelompok, atau organisasi.Sebuah situs web biasanya ditempatkan setidaknya pada sebuah server web yang dapat diakses melalui jaringan seperti Internet, ataupun jaringan wilayah lokal (LAN) melalui alamat Internet yang dikenali sebagai URL. Gabungan atas semua situs yang dapat diakses publik di Internet disebut pula sebagai World Wide Web atau lebih dikenal dengan singkatan WWW.

Meskipun setidaknya halaman beranda situs Internet umumnya dapat diakses publik secara bebas, pada prakteknya tidak semua situs memberikan kebebasan bagi publik untuk mengaksesnya, beberapa situs web mewajibkan pengunjung untuk melakukan pendaftaran sebagai anggota, atau bahkan meminta pembayaran untuk dapat menjadi aggota untuk dapat mengakses isi yang terdapat dalam situs web tersebut, misalnya situs-situs yang menampilkan pornografi, situs-situs berita, layanan surel (e-mail), dan lain-lain. Pembatasan-pembatasan ini umumnya dilakukan karena alasan keamanan, menghormati privasi, atau karena tujuan komersil tertentu.

PENGERTIAN JARINGAN INTERNET

Jaringan merupakan sekumpulan komputer yang dapat saling berhubungan antara satu dengan lainnya dengan menggunakan media komunikasi, sehingga dapat saling berbagi data, informasi, program, dan perangkat keras (printer, harddisk, webcam, dsb).
Tujuan jaringan Untuk memudahkan pengguna komputer untuk saling berbagi sumber daya yang terdapat di jaringan seperti printer, file/ data dan sebagainya.
Internet adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.

PENERAPAN JARINGAN DI PERUSAHAAN


Di zaman yang modern ini jaringan sangat dibutuhkan untuk keperluan bisnis, contohnya saat di perusahaan akan menginput data penjualan dan pembelian maka Department Purchasing tidak perlu memberikan data secara fisik, tetapi dapat melewati e-mail atau sharing folder, untuk itu semua perusahaan wajib memiliki jaringan karena sangat penting untuk memprecepat pekerjaan dan lebih efisien, di perusahaan biasanya menggunakan topologi star untuk jaringannya, karena di topologi star teknisi dapat lebih mudah memperbaiki jika terjadi masalah atau troubleshooting. Oleh karena itu jika anda memiliki perusahaan segeralah membangun jaringan untuk perusahaan anda agar lebih cepat mendapatkan keuntungan.


SUMBER
"Menjadi WebMaster Dalam 30 Hari" Rio Astamal – admin@rahasia-webmaster.com © Copyright 2005-2006 www.rahasia-webmaster.com
“Pengantar Jaringan Komputer “Melvin Syafizal , Andi Publisher, 2005